Daftar 50 Kosakata Baru Bahasa Indonesia


Kosakata dalam bahasa Indonesia selalu bertambah dari waktu ke waktu. Kosakata baru tersebut kadang terdengar unik dan aneh bagi kita yang baru pertama kali mengenalnya. Padahal para pewarta, insan media dan ahli bahasa sudah sering menggunakannya.

Kosakata baru bahasa Indonesia

Kosakata baru bahasa Indonesia

Berikut daftar 50 kosakata baru bahasa Indonesia tersebut :
 Kosakata baru
 Arti kata atau padanan kata
 Gawai
 Gadget
Pramusiwi
Babysitter 
Tetikus
Mouse komputer
Warganet
Netizen
Pranala
Link atau Hyperlink
Daring
Online, akronim dari “dalam jaringan”
Luring
Offline, akronim dari “luar jaringan”
Swafoto
Selfie
Peladen
Server
Komedi tunggal
Stand up comedy
Derau
Noise
Saltik
Salah ketik
Pratayang
Preview
Portofon
Handy Talky (HT)
Narahubung 
Contact person
Pelantang 
Microphone 
Takaluf
(ks) mengutamakan formalitas sampai menyulitkan diri sendiri
Candala
(ks) rendah, merasa rendah diri
Wasana
(ks) kekuatan bawah sadar yang mempengaruhi karakter
Wiyata
(kb) pendidikan, pengajaran
Meraki
(ks) melakukan sesuatu dengan cinta, kreativitas dan sepenuh daya
Birai
(kb) dinding berukuran rendah di tepi jembatan atau tangga
Pancarona
(kb) beragam warna, pancawarna
Candramawa
(ks) hitam bercampur putih
Klandestin
(ks) secara diam-diam, secara rahasia
Serendipiti
(ks) menemukan sesuatu yang menyenangkan saat tidak bermaksud mencarinya 
Mudita
(kb) perasaan bahagia melihat kebahagiaan / kesuksesan orang lain
Dersik
(kb) desir angin
Eunoia
(kb) pemikiran yang indah, pikiran yang baik
Mangkus
(ks) efektif, berhasil guna
Risak
(kk) mengusik, mengganggu
Petrikor
(kb) aroma harum tanah kering saat terkena hujan
Abhati
(kb) cahaya agung, cahaya suci
Kulacino
(kb) bekas air di meja akibat gelas dingin atau basah
Sepai
(kk) berpecah menjadi kecil dan berserak kemana-mana
Panasea
(kb) obat / remedy bagi semua penyakit atau kesulitan
Efemeral
(ks) tidak kekal, hanya bersifat sesaat
Sangkil
(ks) efisien, berdaya guna
Lakuna
(kb) ruang kosong, bagian yang hilang
Taklif
(kk) menyerahkan beban, tugas, kewajiban, yang sangat berat
Gorilya
(kb) pencuri, maling, pencoleng
Mangata
(kb) bayangan bulan di air yang berbentuk seperti jalan
Halai-balai
(ks) kusut, tak karuan, terlantar
Cerawat 
Mercon/ kembang api
E-dagang
Kegiatan perdagangan secara online
Rasuah 
Pemberian untuk menyogok (menyuap); uang sogok (suap)
Renjana 
Rasa hati yg kuat (rindu, cinta kasih, berahi, dsb)
Teroka (meneroka)
Membuka daerah atau tanah baru (untuk sawah, ladang, dsb); merintis; menjelajahi
Tulat 
Hari ketiga dari sekarang (hari sesudah lusa)
Tubin
Hari keempat dari sekarang (hari sesudah tulat) 
Itulah beberapa kosakata baru bahasa Indonesia. Sebagian diantaranya ada yang sudah sering digunakan, tertama di media. Namun ada juga kosakata baru yang masih sangat jarang digunakan.

Ada yang ingin menambahkan ? Silakan tulis di kolom komentar (dari berbagai sumber).


0 Response to "Daftar 50 Kosakata Baru Bahasa Indonesia "

Post a Comment

Silakan meninggalkan komentar yang relevan. Dilarang menaruh link dalam isi komentar ...

Hubungi Kami

Name

Email *

Message *